Bertepatan dengan Purnama Sasih Kapat, dilaksanakan persembahyangan bersama serangkaian Pujawali di Pura Petasikan, Banjar Tegal Sari, Desa Tegal Harum.
Pujawali yang jatuh pada hari Senin (10/10/2022) ini dihadiri oleh Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, S.E., M.M., Camat Denpasar Barat, Ida Bagus Made Purwanasara, SSTP. M.Si, Perbekel Tegal Harum, I Komang Adi Widiantara dan tamu undangan lainnya.

Wakil Walikota Denpasar menyampaikan apresiasi atas kesadaran umat Hindu, khususnya warga Desa Tegal Harum dalam melaksanakan upacara yadnya dan mendoakan sekaligus menjadi upasaksi penyelenggaraan pujawali di Pura Petasikan.
“Pelaksanaan yadnya ini tentu sebagai sarana peningkatan nilai spiritual sebagai umat beragama. Diharapkan upacara yadnya ini dapat memberikan energi Dharma yang dapat memancarkan hal positif bagi jagat Bali serta menetralisir hal- hal negatif melihat berbagai macam situasi yang terjadi dewasa ini demi terciptanya keseimbangan jagat beserta isinya. Semoga rangkaian acara pujawali ini dapat berjalan dengan lancar dan mencapai tujuan kerahajengan lan kerahayuan untuk masyarakat di Desa Tegal Harum,” ujarnya.
