Dalam rangka Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dan Aparatur Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur, pada Jumat (24/11/2023) dilaksanakan Studi Tiru di Desa Tegal Harum, Kecamatan Denpasar Barat. Kunjungan dihadiri langsung oleh Camat Anggana, Ketua TP PKK Kecamatan Anggana, Camat Denpasar Barat beserta jajaran, Perbekel Tegal Harum, Ketua dan Anggota BPD Tegal Harum, Ketua TP PKK Desa Tegal Harum, serta Perangkat dan Staf Desa Tegal Harum di Ruang Pertemuan Kantor Perbekel Tegal Harum.
Camat Anggana, Bapak Rendra Abadi, S.STP., M.Adm.KP menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan yang sangat luar biasa dari Pemerintah Desa Tegal Harum serta mengatakan maksud dan tujuan kedatangannya berkunjung ke Desa Tegal Harum adalah untuk menggali informasi yang nantinya akan dibawa ke desa-desa yang ada pada wilayah Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur untuk bisa dikembangkan. “Terima kasih kami ucapkan kepada Pemerintah Desa Tegal Harum yang telah menyambut rombongan kami dengan sangat luar biasa. Maksud dan tujuan kedatangan kami ke Desa Tegal Harum adalah untuk menggali informasi yang nantinya akan dibawa ke desa-desa kami yang ada pada wilayah Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur untuk bisa dikembangkan. Oleh karena itu, kami harapkan kepada Bapak Perbekel Tegal Harum beserta jajarannya agar dapat memberikan informasi atau pun kiat-kiat dalam pengelolaan Desa Tegal Harum, sehingga dapat mengantarkan Desa Tegal Harum sebagai Juara Lomba Desa tingkat Nasional tahun 2023,” ujarnya.
Perbekel Tegal Harum, I Komang Adi Widiantara menyampaikan ucapan selamat datang kepada rekan-rekan dari Pemerintah Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Beliau juga berharap pada hari yang berbahagia ini selain dari Desa Tegal Harum yang memberikan informasi, namun juga ingin mendapatkan masukan mau pun saran untuk pengembangan di Desa Tegal Harum. “Selamat datang di desa kami, Desa Tegal Harum. Pada hari yang berbahagia ini, tidak hanya dari kami yang akan memberikan informasi, namun kami juga harapkan untuk dapat memberikan masukan-masukan mau pun saran-saran untuk pengembangan di desa kami, Desa Tegal Harum. Upaya yang kami lakukan, sehingga mengantarkan Desa Tegal Harum sebagai Juara Lomba Desa tingkat Nasional tahun 2023 dengan cara melaksanakan studi tiru seperti ini. Dengan menerapkan prinsip ATM (Amati, Tiru, dan Modifikasi) dalam mengembangkan inovasi-inovasi yang nantinya bisa kami sesuaikan dan pergunakan di Desa Tegal Harum,” pungkasnya.
Selanjutnya materi diisi oleh Ketua TP PKK Desa Tegal Harum, Ny. Ni Luh Gede Ernawati Widiantara terkait Optimalisasi Program-Program PKK Sebagai Bentuk Sinergitas Dengan Pemerintah Desa Tegal Harum. Seusai pemaparan materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang terlaksana dengan baik dan terjalin komunikasi dua arah. Pada akhir sesi, dilaksanakan penyerahan kenang-kenangan, foto bersama, serta dilanjutkan melihat secara langsung pameran UMKM serta inovasi yang dimiliki Pemerintah Desa Tegal Harum.