Kegiatan Senam Rutin Keliling Bersama Masyarakat (Seruling Emas) merupakan kegiatan inovatif yang dicetuskan oleh Ketua TP PKK Desa Tegal Harum, Ny. Ni Luh Gede Ernawati Widiantara. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Umum Desa Tegal Harum pada Minggu (28/04/2024). Senam keliling ini diikuti oleh ibu-ibu PKK Desa Tegal Harum, Pralansia, lansia, dan masyarakat.

Ni Komang Sukarani selaku sekretaris kelompok kerja (Pokja) I Desa Tegal Harum menyampaikan bahwa beliau merasakan energi kebahagiaan dari peserta senam saat mengikuti kegiatan seruling emas. “Saat mengikuti kegiatan senam ini, saya dapat merasakan ada energi kebahagiaan yang terpancar dari antusias ibu-ibu yang hadir. Suasananya pun penuh dengan keakraban dan kehangatan. Dengan gerakan yang menarik dan mudah, semua kalangan tentunya tidak akan kesulitan untuk mengikuti senam ini. senam pada seruling emas ini merupakan gabungan dari gerakan aerobik, peregangan, dan gerakan kekuatan ringan yang dirancang untuk meningkatkan fleksibilitas, keseimbangan, serta dapat meningkatkan sirkulasi darah. Selain manfaat fisik yang diperoleh, kegiatan senam ini dijadikan kesempatan untuk dapat berinteraksi dan bersosialisasi antar ibu PKK dusun mau pun antara ibu PKK dengan masyarakat, sehingga kegiatan ini pun dinanti-nanti oleh masyarakat.” ujarnya.